Sabtu, 17 Desember 2016

JIKA AKU PERGI





Tuhan,
Jika aku pergi, apa yang akan mereka lakukan untuk melepas kepergianku?
Jika aku pergi, siapa saja orang yang akan melayat kerumahku?
Jika aku pergi, apakah mereka berkumpul setiap malam untuk mengirim doa untukku?
Jika aku pergi, apa mereka benar-benar bersedih?

Tuhan,
Aku takut jika nanti aku pergi mereka tidak melepas kepergianku
Aku takut jika nanti aku pergi tak ada satupun orang yang melayat kerumahku
Aku takut jika nanti aku pergi mereka sama sekali tak mengingatku lagi
Aku takut jika nanti aku pergi mereka akan meluapakan aku.

Tuhan...
Aku tidak tahu kapan aku pergi
Aku  tidak tahu kapan Kau memanggilku
Tapi, biarkan aku membahagiakan mereka dulu
Melukis senyum tinggalkan bahagia abadi

Karena aku ingin mereka tahu
Aku sangat mencintai mereka
Aku sangat menyayangi mereka
Karena mereka sangat berarti untukku dan hidupku


#30 DWC Hari ke 18

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

AKSI NYATA PMM "RENCANA TINDAK LANJUT DARI HASIL ASESMEN AWAL PEMBELAJARAN"

Berikut rancangan asesmen awal pembelajaran Berikut Nilai peserta didik beserta rencanan tindak lanjut